Nyasar Di Pantai Labuan Sait
Add caption |
Dalam perjalanan pulang dari Pura Luhur Uluwatu, mas
travelmate melihat plang pantai di pinggir jalan dan pengen kesana. Padang
Padang Beach atau pantai Padang Padang memang masuk dalam list main saya
walaupun bukan list prioritas. Iya kan pantai, jadi bukan prioritas hehe… Dari
jalan besar ini masih masuk ke jalan kecil, letaknya pun lumayan jauh juga. Plang menunjukkan kita sudah sampai di Padang Padang
Beach. Tetapi tidak ada jalan masuk. Yang ada hanya jalan tanah yang sepi dan
pepohonan rimbun di kanan dan kiri jalan. Kok begini ya, bener enggak ini? GPS
di handphone pun menunjukkan letaknya masih jauh. Ya sudah kita pun mengikuti
arahan GPS dan melanjutkan perjalanan.
Add caption |
Sampai juga kita di…. Labuan Sait dan Padang Padang
Beach. Loh kok 2 gini pantainya, gimana sih ini, hmmmm… Kita parkir motor di
parkiran yang terletak di seberang jalan dan mananjak. Parkiran terlihat ramai.
Begitu pula dengan loket karcis masuk. Sembari antri kita melihat kalau jalan
menuju pantai mengarah ke tangga bawah. Waduh, alamat nanti baliknya
ngos-ngosan nanjak nih.
lorong menuju pantai di bawah |
Setelah mendapat tiket masuk kita turun ke bawah dan
langsung tercengang. Antrian turun tangga berhenti di depan tebing. Tangga
mengarah ke lorong di tengah-tengah tebing. Ternyata jalan menuju pantai harus
menembus tebing gini. Seru ya, pantai yang lain dari yang lain. Lorong ini
tidak lebar, hanya cukup dilewati 2 orang saja. Satu orang naik dan satu orang
turun. Di ujung tangga ada beberapa bapak-bapak pekerja sedang mengebor tebing
di sebelah lorong ini. sepertinya mereka sedang membuat jalan lain sehingga
untuk naik dan turun pantai tidak harus antri lagi.
pantai dilihat dari anak tangga |
Sepertinya lorong tebing tadi buat saya malah lebih
menarik dari pantai ini sendiri. Begitu sampai di anak tangga terakhir kita
langsung disuguhi pemandangan pantai pasir putih yang sempit namun penuh dengan
warung-warung kecil dan bule-bule asing berbikini sedang berjemur. Yah fix ini
bukanlah Pantai Padang Padang seperti yang kita tuju. Pantai Padang Padang yang pengen saya datangi adalah pantai panjang yang sepi dan keliahatan beda dengan pantai-pantai yang lain. Berarti benar dong jalan ke Pantai Padang Padang adalah jalan kecil jelek tadi. Jadi ini adalah Pantai Labuan
Sirait. Ya ya ya… nyasar deh kita hahaha….
Add caption |
Karena saya bukanlah penggemar pantai, apalagi
pantai yang seperti ini, tidak ada 5 menit saya sudah bosan dan langsung balik
ke atas lewat lorong di tebing tebing yang spektakuler tadi. Lagi-lagi saya
menamai main kali ini main seenak jidat hahaha…
0 komentar: